Peer Review
Proses review AEEJ adalah sebagai berikut :
- Setiap artikel yang masuk akan direview oleh sekurang-kurangnya 2 Reviewer
- Proses revisi menggunakan metode double blind, artinya Reviewer tidak mengetahui nama penulis/Author dan demikian juga Author tidak mengetahui siapa Reviewernya
- Proses review akan mencakup :
- Etika publikasi,
- Relevansi isi artikel dengan focus dan scope,
- Kebaharuan, objektivitas dan dampak keilmuan,
- Kerangka Teoritis: Kerangka teoritis disajikan dan diuraikan dengan jelas.
- Pernyataan Masalah: Pernyataan masalah disajikan dan diuraikan dengan jelas.
- Pertanyaan Penelitian: Pertanyaan penelitian disajikan dan diuraikan dengan jelas.
- Metode Penelitian: Metode penelitian sesuai dan diuraikan dengan jelas.
- Hasil: Hasil disajikan dengan memadai, disajikan dengan jelas dan didiskusikan.
Reviewer akan memberikan rekomendasi berupa :
- Diterima / Accepted
- Perlu perbaikan / Revisions Required
- Ditolak / Decline
Reviewer penentu akan dilibatkan jika rekomendasi dari dua reviewer awal hasilnya kontradiktif. Keputusan akhir dibuat oleh editor.